Search This Blog

Makalah Valentine’s Day Sebuah Tragedi Moral

Makalah Valentine’s Day Sebuah Tragedi Moral

Judul : Makalah Valentine’s Day Sebuah Tragedi Moral

Isi :
HALAMAN JUDUL, HALAMAN PENGESAHAN, KATA PENGANTAR, DAFTAR ISI, BAB I PENDAHULUAN, A. Latar Belakang, B. Rumusan Masalah, BAB II PEMBAHASAN, A. Sejarah Munculnya Hari Valentine, B. Hakikat Cinta, C. Valentine dan Pernak-perniknya, D. Rindu Surga, E. Valentine? Hapus dari Ingatan !, BAB III PENUTUP, A. Kesimpulan.


Rangkuman :
A. Sejarah Munculnya Hari Valentine
Setiap bulan Februari, tepatnya tanggal 14, hampir seantero negeri, ada tradisi tukar menukar hadiah atas nama hari Valentine. Ga hanya itu, remaja di negeri kita juga saling nyatakan cinta, bikin puisi yang romantis, dan lagu yang menyentuh hati demi sang pujaan.
Tahukah kita siapa Mas Valentine ini? memang sih, konon sejarah Valentine ini penuh misteri. hal ini membuat diri kita memiliki pertanyaan besar, kenapa sih banyak remaja yang ngerayain hal ini?
Sejarah tentang siapa Valentine dan orang-orang di sekelilingnya memang sedikit banget diungkap. Tapi yang pasti, dilihat dari namanya aja, kita ngerti lho kalo dia bukan seorang muslim. Paling tidak, berdasar info yang kita sidik, menurut Gereja Agama Katolik ada sedikitnya tiga sejarah yang berbeda soal latar belakang si Valentine atau Valentinus ini.
Legenda pertama nyebutin kalo Valentine adalah seorang pendeta yang melayani Claudius II pada abad ketiga di Roma. Pada suatu saat, Kaisar Claudius II menetapkan wamil buat pemuda yang ga punya istri, dan ga sah, bila ada orang yang menikah pada saat wamil itu. Valentine nentang keputusan Kaisar dan tetap melaksanakan perkawinan bagi sepasang muda-mudi saat itu secara rahasia. Saat perbuatan Valentine diketahui Claudius, maka dia murka dan menetapkan hukuman mati bagi pendeta Valentine.
Legenda lain menyatakan bahwa Valentine mungkin telah dibunuh karena mencoba membantu beberapa penganut Kristen yang melarikan diri dari Penjara Roma, karena penjara tersebut ga manusiawi. Mereka sering dipukuli dan disiksa.
Legenda yang ketiga nyebutin kalo Valentine sendirilah yang pertama kali mengirim kartu ucapan kasih sayang. Saat di penjara, ia jatuh cinta pada putri seorang sipir penjara, yang sering mengunjungi Valentine selama di penjara. Sebelum dia dihukum mati, dia menulis surat terakhir bagi kekasihnya, dengan ungkapan yang sangat familiar hingga saat ini, yaitu “from your Valentine”. Nah, ungkapan Valentine tadi, hingga saat ini sangat tersohor dan sangat dihormati di negara-negara Eropa khususnya Inggris dan Perancis.

Makalah Psikologi Perkembangan Peran Seks

Makalah Psikologi Perkembangan Peran Seks

Judul : Makalah Psikologi Perkembangan Peran Seks

Isi :
KATA PENGANTAR, HALAMAN MOTTO, DAFTAR ISI, BAB I PENDAHULUAN, A. LATAR BELAKANG, B. TUJUAN, C. MANFAAT, BAB II PEMBAHASAN, A. ARTI PERAN SEKS, B. ASAL MULA STEREOTIP PERAN SEKS, C. PENYEBAB PERUBAHAN DALAM STEREOTIP PERAN SEKS, D. JENIS PERAN SEKS, E. PENANGGUNGJAWAB ATAS PENENTUAN PERAN SEKS SELAMA MASA KANAK-KANAK, F. METODE UMUM PENENTUAN PERAN SEKS, G. BAHAYA DALAM PERKEMBANGAN PERAN SEKS, BAB III PENUTUP, DAFTAR PUSTAKA.


Rangkuman :
A. ARTI PERAN SEKS
1. ASPEK KOGNITIP
Aspek kognitif mencakup persepsi, anggapan dan harapan orang dari kelompok jenis kelamin pria dan wanita. Anggapan, persepsi, dan harapan ini sederhana, seringkali kurang berdasar, dan kadang-kadang sebagian tidak akurat tetapi tetap dipertahankan kuat-kuat oleh banyak orang.
2. ASPEK AFEKTIF
Aspek afektif mencakup sikap ramah maupun tidak ramah umum terhadap objek sikap dan berbagai perasaan sikap dan berbagai perasaan spesifik yang memberi warna emosional pada sikap tersebut. Perasaan ini mungkin berupa kekaguman dan simpati atau rasa superior, iri hati, dan rasa takut.
3. ASPEK KONATIF
Aspek konatif dari semua stereotip mencakup anggapan mengenai apa yang harus dilakukan berkenaan dengan kelompok yang bersangkutan dan dengan anggota tertentu kelompok tersebut. Dalam kasus stereotip peran seks, terdapat anggapan bahwa anggota kelompok seks pria harus bertanggung jawab atas tugas-tugas yang menuntut kekuatan fisik, dan bahwa anggota jenis kelamin wanita harus dilindungi terhadap setiap tanggung jawab yang mungkin membahayakan kondisi fisik mereka yang lebih lemah.

B. ASAL MULA STEREOTIP PERAN SEKS
1. PERBEDAAN FISIK
Pria mempunyai tubuh yang lebih besar, otot yang lebih kuat dan kekuatan otot yang lebih besar. Wanita mempunyai tubuh yang lebih kecil, otot yang lebih kecil, kurang bertenaga. Oleh sebab itu pria mampu melakukan hal-hal yang menuntut tenaga lebih besar, dan wanita melakukan hal-hal yang lebih membutuhkan keterampilan hasil koordinasi otot yang lebih baik.
2. PERBEDAAN FISIOLOGIS
Wanita dapat melahirkan anak dan harus mengalami beberapa ketidaknyamanan periodik pada waktu menstruasi. Bila menopause terjadi, wanita kehilangan salah satu fungsi fisiologisnya yang utama, disertai penurunan dorongan seks. Sebaliknya, pria tidak mempunyai ketidaknyamanan periodik tersebut, mereka tidak mengalami penurunan dorongan seks, kemampuan membuahi tetap ada, dan satu-satunya peran dalam pembuahan tidak mengganggu pola kehidupan normal mereka.
3. PERBEDAAN NALURI
Ketika orang percaya bahwa kehidupan seseorang dikendalikan naluri atau dorongan-dorongan bawaan, naluri keibuan dianggap mendorong wanita untuk ingin menjadi seorang ibu dan mengisi waktunya dengan mengasuh anak. Naluri ayah hanya berfungsi sebagai dorongan untuk melindungi anaknya selama mereka tidak mampu melindungi dirinya.

Makalah Mengurangi Polusi Dengan Hutan Kota

Makalah Mengurangi Polusi Dengan Hutan Kota

Judul : Makalah Mengurangi Polusi Dengan Hutan Kota

KATA PENGANTAR, DAFTAR ISI, BAB I PENDAHULUAN, A. Latar Belakang, B. Rumusan Masalah, BAB II PEMBAHASAN, A. Pencemaran, 1. Pengertian Pencemaran Lingkungan, 2. Macam Pencemaran Lingkungan, 3. Asal Bahan Pencemar, 4. Pengaruh Pencemaran Terhadap Kesehatan, B. Hutan Kota, 1. Pengertian Hutan Kota, 2. Keberadaan Lingkungan
3. Peran Hutan Kota, BAB III PENUTUP, A. Kesimpulan, B. Saran, DAFTAR PUSTAKA.

A. Latar Belakang
Setiap makhluk hidup menginginkan agar tempat tinggalnya lestari. Lingkungan hidup yang lestari akan memberi kebahagiaan bagi penghuninya. Lingkungan hidup yang lestari berarti lingkungan yang bebas dari berbagai pencemaran. Masalah pencemaran telah cukup lama dirasakan baik di negara-negara maju maupun di negara-negara yang berkembang, khususnya kota-kota di setiap negara. Maka setiap warga masyarakat perlu mengenali masalah lingkungan hidupnya.
Hutan kota adalah salah satu cara yang cukup efektif untuk mengurangi dampak pencemaran lingkungan di kota. Hutan kota tidak selalu ada di setiap kota di Indonesia, sehingga dampak pencemaran lingkungan di kota semakin berbahaya bagi kesehatan manusia. Pendek kata, kita semua perlu mempelajari peran hutan kota mengurangi pencemaran lingkungan di kota dan apa saja manfaat yang lain.
Tentunya kita semua tahu kewajiban kita sebagai pelajar. Ya ! Tugas dan kewajiban kita adalah belajar dengan giat guna membangun masa depan serta memajukan perkembangan bangsa Indonesia di dunia internasional.
Kita semua mengerti bahwa masalah pencemaran lingkungan di kota semakin meningkat. Umumnya kita para pelajar tidak terlalu memusingkan masalah lingkungan hidup, karena dalam benak kita masalah itu adalah urusan orang-orang atas, orangtua, atau pemerintah.
Tujuan penyusunan Karya Tulis ini adalah mengajak semua orang khususnya para siswa-siswi agar mau memperhatikan keberadaan lingkungan yang semakin rusak dan mengenal apa yang dimaksud hutan kota, dan perannya dalam mengurangi dampak pencemaran lingkungan di kota, dan turut serta untuk memeliharanya. Selain itu, tujuan yang lain dari penyusunan Karya Tulis ini adalah melengkapi kompetensi dasar mata Pelajaran Bahasa Indonesia yang kurang.
Hutan kota merupakan pendekatan dan penerapan salah satu atau beberapa fungsi hutan dalam kelompok vegetasi di perkotaan untuk mencapai tujuan proteksi, rekreasi, estetika, dan kegunaan fungsi lainnya bagi kepentingan masyarakat perkotaan. Untuk itu, hutan kota tidak hanya berarti hutan yang berada di kota, tetapi dapat pula berarti bahwa hutan kota dapat tersusun dari komponen hutan, dan kelompok vegetasi lainnya yang berada di kota, seperti taman kota, jalur hijau, serta kebun, dan pekarangan.
Berekreasi di alam bebas sudah merupakan kebutuhan bagi masyarakat yang tinggal di wilayah perkotaan yang dalam kesehariannya sudah penuh dengan ketegangan dan kebisingan. Dan hutan kota merupakan salah satu tempat untuk melepas ketegangan dan stress, sehingga memperoleh kesegaran, baik jasmani maupun rohani.
Selain untuk melepaskan kejenuhan, hutan kota pun dapat berfungsi untuk menghambat penurunan kualitas lingkungan di wilayah perkotaan, terutama yang diakibatkan oleh berbagai pencemaran yang dapat merusak lingkungan dan mengganggu tatanan kehidupan masyarakat perkotaan. Adapun pemahaman tentang peranan hutan kota tidak terlepas dari upaya memahami keunggulan vegetasi (baca : adanya tumbuh-tumbuhan) dalam rekayasa lingkungan, sekaligus mengenali pula sifat-sifat tumbuhan beserta bagian-bagiannya dan bagaimana pengaruhnya terhadap lingkungan.
Makalah Upaya Penanggulangan Bencana Tanah Longsor

Makalah Upaya Penanggulangan Bencana Tanah Longsor

Judul : Makalah Upaya Penanggulangan Bencana Tanah Longsor

Isi : KATA PENGANTAR, DAFTAR ISI, BAB I PENDAHULUAN : A. Latar Belakang, B. Rumusan Masalah, BAB II PEMBAHASAN : A. Pengertian Tanah Longsor, B. Jenis-jenis Tanah Longsor, C. Gejala Umum Tanah Longsor, D. Faktor-faktor Penyebab Terjadinya Tanah Longsor, E. Wilayah Rawan Tanah Longsor, F. Tahapan Mitigasi Bencana Tanah Longsor, G. Tindakan Yang Bisa Dilakukan Selama dan Sesudah Tanah Longsor, BAB III PENUTUP : A. Kesimpulan, B. Saran, DAFTAR PUSTAKA

A. Pengertian Tanah Longsor
Tanah longsor atau dalam bahasa Inggris disebut Landslide, adalah perpindahan material pembentuk lereng berupa batuan, bahan rombakan, tanah, atau material campuran tersebut, bergerak ke bawah atau keluar lereng. Proses terjadinya tanah longsor dapat diterangkan sebagai berikut: air yang meresap ke dalam tanah akan menambah bobot tanah. Jika air tersebut menembus sampai tanah kedap air yang berperan sebagai bidang gelincir, maka tanah menjadi licin dan tanah pelapukan di atasnya akan bergerak mengikuti lereng dan keluar lereng.

B. Jenis-jenis Tanah Longsor
Ada 6 jenis tanah longsor, yakni: longsoran translasi, longsoran rotasi, pergerakan blok, runtuhan batu, rayapan tanah, dan aliran bahan rombakan. Jenis longsoran translasi dan rotasi paling banyak terjadi di Indonesia. Sedangkan longsoran yang paling banyak memakan korban jiwa manusia adalah aliran bahan rombakan.
1. Longsoran Translasi
Longsoran translasi adalah ber-geraknya massa tanah dan batuan pada bidang gelincir berbentuk rata atau menggelombang landai.
2. Longsoran Rotasi
Longsoran rotasi adalah bergerak-nya massa tanah dan batuan pada bidang gelincir berbentuk cekung.
3. Pergerakan Blok
Pergerakan blok adalah perpindahan batuan yang bergerak pada bidang gelincir berbentuk rata. Longsoran ini disebut juga longsoran translasi blok batu.
4. Runtuhan Batu
Runtuhan batu terjadi ketika sejum-lah besar batuan atau material lain bergerak ke bawah dengan cara jatuh bebas. Umumnya terjadi pada lereng yang terjal hingga meng-gantung terutama di daerah pantai. Batu-batu besar yang jatuh dapat menyebabkan kerusakan yang parah.
5. Rayapan Tanah
Rayapan Tanah adalah jenis tanah longsor yang bergerak lambat. Jenis tanahnya berupa butiran kasar dan halus. Jenis tanah longsor ini hampir tidak dapat dikenali. Setelah waktu yang cukup lama longsor jenis rayapan ini bisa menyebabkan tiang-tiang telepon, pohon, atau rumah miring ke bawah.
6. Aliran Bahan Rombakan
Jenis tanah longsor ini terjadi ketika massa tanah bergerak didorong oleh air. Kecepatan aliran tergantung pada kemiringan lereng, volume dan tekanan air, dan jenis materialnya. Gerakannya terjadi di sepanjang lembah dan mampu mencapai ratusan meter jauhnya. Di beberapa tempat bisa sampai ribuan meter seperti di daerah aliran sungai di sekitar gunung api. Aliran tanah ini dapat menelan korban cukup banyak.
Makalah Kisah Walisongo Penyebar Agama Islam di Jawa

Makalah Kisah Walisongo Penyebar Agama Islam di Jawa

Judul : Makalah Kisah Walisongo Penyebar Agama Islam di Jawa
Daftar Isi :
Kata Pengantar, Daftar Isi, Pendahuluan, Syekh Maulana Malik Ibrahim, Sunan Ampel, Sunan Giri, Sunan Bonang, Sunan Drajat, Sunan Kalijaga, Sunan Kudus, Sunan Muria, Sunan Gunung Jati


Sekilas Isi :

SYEH MAULANA MALIK IBRAHIM

Maulana Malik Ibrahim terkenal dengan sebutan Syeikh Maghribi. Beliau berasal dari Gujarat, India. Syeikh Maulana Malik Ibrahim datang ke pulau Jawa pada tahun 1404 M. Sebenarnya, jauh sebelum kedatangan beliau, di Gresik sudah ada masyarakat Islam walaupun jumlahnya tidak seberapa. Hal ini dapat dibuktikan dengan adanya batu nisan seorang wanita bernama Fatimah binti Maimun bin Hibatallah yang wafat pada tahun 475 H atau tahun 1082 M.
Beliau menetap di Gresik dan wafat pada tanggal 12 Rabi’ul Awwal 882 H atau bertepatan dengan tahun 1419 M, kemudian di makamkan di Gresik pula. Sekarang berada di sekitar kota Gresik Propinsi Jawa Timur.
Adapun jasa-jasa Maulana Malik Ibrahim, yaitu :
1.Mendirikan masjid dan pondok, guna menggembleng dan mendidik kader-kader muballigh yang dapat meneruskan perjuangan Islam.
2.Pada tahun 1379 M, Malik Ibrahim datang di Gresik dengan maksud meng-Islamkan raja Majapahit yang beragama Hindu, tetapi gagal. Namun banyak di antara kasta syudra dan wesya yang memeluk Islam, dan selainnya banyak yang hijrah (lari) ke Bali dan menetap di sana.
3.Beliau dipandang sebagai pelopor utama dalam penyiaran Islam di pulau Jawa, sehingga akhirnya berkembang ke seluruh pelosok pulau ini.
Sekarang agama Islam sudah tersiar ke seluruh Indonesia. Adalah menjadi tugas sarjana-sarjana Islam untuk meluruskan Islam dari berbagai hal yang berbau tahyul dengan cara yang bijaksana tanpa menuding peran wali yang telah menyebarkan dan memperkenalkan Islam kepada penduduk Nusantara.

SUNAN GIRI

Nyai Ageng Ternate adalah seorang janda kaya raya di Gresik. Kebetulan janda itu tidak mempunyai anak, maka bayi yang ditemukan anak buahnya diangkat menjadi anaknya, karena bayi itu ditemukan di tengah samudra, maka dia diberi nama Joko Samudra.
Setelah cukup umurnya, Joko Samudra belajar ilmu agama kepada Sunan Ampel di Surabaya. Sejak kecil Joko Samudra sudah mempunyai karomah, kalau ia hendak berangkat ke Surabaya dia berdo’a di tepi pantai Gresik. Tiba-tiba saja pantai Surabaya mendekat kearah daratan Gresik. Begitu kakinya melangkah sampailah dia di daratan Surabaya.
Agaknya Joko Samudra telah mewarisi karomah ayahnya yaitu Syeikh Maulana Ishak yang mampu berpindah tempat dari gunung Gresik ke Blambangan dalam tempo kurang dari sehari.
Sunan Ampel merasa kasihan melihat Joko Samudra setiap hari berangkat dari Gresik ke Surabaya, maka dia disuruh mondok di pesantren Ampeldenta. Joko Samudra mengutarakan hal itu kepada ibunya, Nyai Ageng Ternate menyetujuinya, maka mulai saat itu Joko Samudra tinggal di pesantren Ampeldenta. Di Ampeldenta Joko Samudra dapat bergaul dengan siapa saja dengan luwesnya. Dia bersahabat akrab dengan putra Sunan Ampel yang bernama Raden Makdum Ibrahim. Kemana mereka pergi selalu tampak berdua.
Pada suatu malam, Sunan Ampel hendak sholat tahajud, sebelum mengambil air wudlu beliau sempat menengok ke asrama tempat tidur para santri. Saat itu suasana gelap gulita, tiba-tiba Sunan Ampel melihat cahaya menyilaukan mata keluar dari salah seorang santri yang sedang tidur. Sunan Ampel tidak tahu siapa santri itu maka diberinya tanda berupa ikatan kecil pada sarung yang dikenakan.


Makalah Gerakan Pembaharuan Islam Abad XIV – XVIII (Muhammad Bin Abdul Wahab)

Makalah Gerakan Pembaharuan Islam Abad XIV – XVIII (Muhammad Bin Abdul Wahab)

Judul : Makalah Gerakan Pembaharuan Islam Abad XIV – XVIII (Muhammad Bin Abdul Wahab)
Isi :
Pendahuluan, Pembaharuan Islam Abad XIV – XVIII, Muhammad Bin Abdul Wahab, Masa Permulaan Dakwah, Kesulitan Yang Dialami, Pertemuannya Dengan Muhammad Bin Sa’ud, Permulaan Perjuangan Dalam Gerakan Dakwah, Sikap Bangsa Turki Terhadap Dakwah Syeikh, Isi Dakwah Yang Diperjuangkan Wahabi, Kesimpulan, Daftar Pustaka


Sekilas Isi :
MUHAMMAD BIN ABDUL WAHAB
Yang dikenal dengan nama Wahabi
Muhammad bin Abdul Wahab lahir pada tahun 1115 H. di negeri Uyainah, di lembah Hanifah yang terletak di sebelah utara kota Riyadl dari kerajaan Arab Saudi. Dia termasuk reformer atau mujaddin atau pembaharu, meninggal pada tahun 1206 H. Ia dalam pertumbuhan hidupnya dalam lingkungan keluarga ilmuwan dan cendekiawan. Muhammad adalah putra dari Syaikh Abdul Wahab salah seorang keluarga yang besar dan terhormat, termasyhur kebaikan budi dan karakternya, dan termasuk tokoh ilmuwan dan ahli pikir, pernah duduk dalam peradilan di salah satu daerah, ia terkenal seorang yang adil dan bijaksana. Dan ia telah banyak menulis tentang masalah-masalah fiqih dan tafsir, dan dibawah asuhan ilmuwan yang mulya ini, syaikh Muhammad bin Abdul Wahab mendapatkan pelajaran-pelajarannya yang pertama. Muhammad bin Abdul Wahab termasuk orang yang mempunyai daya tangkap yang tinggi, sangat cerdas sekali, hafal Al-Qur’anul Karim dan hafal pula banyak hadist-hadist nabi sejak pada waktu usia dibawah sepuluh tahun. Menjelang usia duapuluh tahun telah memiliki banyak ilmu-ilmu yang selanjutnya ia bermaksud ingin menjelajah Jazirah Arab untuk mendapatkan ilmu-ilmu yang lebih banyak daripada cendekiawan pada masa itu. Pertama-tama ia melakukan ibadah Hajji dan ziarah ke Masjid Nabawi di Madinah, disana ia mendapatkan beberapa ilmu dari para Ulama’ disana, kemudian menuju ke negeri Irak, dan lama ia mukim di Basrah untuk mendalami banyak kitab-kitab bahasa dan Hadits.

MASA PERMULAAN DA’WAH
Keadaan sebelum munculnya Syaikh Muhammad bin Abdul Wahab, keadaan kaum muslimin di Jazirah Arab sangat memprihatinkan, baik dalam segi Aqidah maupun peribadatan, sudah tidak lagi sesuai dengan ajaran Islam yang sebenarnya, bahkan kembali kepada karakter Jahiliyah semula, mereka telah dilanda oleh bid’ah-bid’ah dan khurafat-khurafat.
Muhammad bin Abdul Wahab telah mengadakan penelitian dan pengamatan tentang kehidupan orang-orang muslimin, dan telah memperoleh banyak pengetahuan tentang hal keadaan mereka selama dalam perjalanannya, disamping ia telah banyak baca kitab-kitab / buku-buku khususnya buku-buku tulisan Ibnu Taimiyah. Ia mempunyai kemauan keras bahwa harus adanya da’wah kepada seluruh umat Islam, mengajak mereka kembali kepada ajaran agama yang sebenarnya, kembali kepada ajaran Al-Qur’an dan Sunnah Nabi SAW.

Makalah Sinar Katode-Struktur Atom Hidrogen-Sinar Laser Dan Teknologi Nuklir

Makalah Sinar Katode-Struktur Atom Hidrogen-Sinar Laser Dan Teknologi Nuklir

Judul : Makalah Sinar Katode-Struktur Atom Hidrogen-Sinar Laser Dan Teknologi Nuklir
Isi :
Kata Pengantar, Sinar Katode : Tabung Pelucutan Gas, Tabung Sinar Katode, Sinar-X, Struktur Atom Hidrogen : Teori Atom Dalton, Model Atom Thomson, Model Atom Rutherford, Model Atom Bohr, Spektrum Atom Hidrogen, Konsep Tingkat Energi, Percobaan Franck dan Hertz, Mengenal Deret Transisi Spektrum Atom Hidrogen, Sinar Laser, Pembuatan Sinar Laser, Sifat Sinar Laser, Penggunaan Sinar Laser, Teknologi Nuklir, Reaktor Atom, Penggunaan Radio Isotop



Sekilas Isi :

SINAR KATODE

Pada awal tahun 1800, para ahli meneliti partikel-partikel terkandung dalam sebuah atom, melalui :

TABUNG PELUCUTAN GAS
Adalah sebuah tabung kaca yang memiliki dua buah elektroda pada kedua kutubnya, yang kedua ujungnya dihubungkan pada tegangan (tegangan searah 30.000 V – 50.000 V).
Pakar fisika tahun 1870 disimpulkan bahwa cahaya kehijau-hijauan adalah hasil radiasi sinar yang bergerak dari katode menuja anode. Dan disebut sinar katode.
Dan William Crookes (1832 – 1919) melakukan percobaan dengan menggunakan sinar katode dan menunjukkan bahwa sinar katode merambat menuju garis lurus.
Sifat-sifat katode :
Partikel dapat dibelokkan oleh medan listrik dan magnet, jadi sinar katode terdiri atas partikel-partikel bermuatan.
Crookes dan Jean Perrin (1895) menunjukkan sinar katode menumbuk anode maka anode diberi muatan negatif. Jadi sinar katode terdiri atas partikel-partikel bermuatan negatif (elektron). Thomson adalah orang pertama yang menemukan elektron. Jadi sinar katode adalah aliran elektron-elektron yang keluar dari katode dan masuk ke anode. Aliran ini terjadi kalau anode dan katode punya beda potensial sama / lebih besar dari beda tertentu.
Apabila beda potensial lebih kecil, sinar katode tidak terjadi / elektron tidak lepas dari katode.
Dari percobaan-percobaan yang dilakukan pakar-pakar lainnya dapatlah dirangkum sifat sinar katode :
Sinar katode merambat menurut garis lurus.
Dapat memendar sulfida seng dan barium platinasianida.
Terdiri atas partikel-partikel yang bermuatan ( - ) (elektron).
Dapat menghasilkan panas.
Menghitamkan pada foto.
Menyimpang didalam medan megnetik.
Menyimpang didalam medan listrik.

TABUNG SINAR KATODE
Tabung sinar katode dijumpai dalam Osiloskop tabung layar TV, dan display komputer. Pemancaran elektron-elektron dari permukaan zat karena permukaan tersebut dipanasi secara langsung / tidak langsung disebut emisi termionik. Fungsi kisi kontrol adalah untuk mengatur jumlah elektron dalam berkas sinar katode yang menuju sinar anode. Berarti mengatur kecermelangan bintik pada layar. Anode pemfokus berfungsi memfokuskan berkas sinar katode. Gabungan katode (kisi kontrol, anode pemercepat, anode pemfokus) dinamakan pemucu elektron (elektrogun).
Penggunaan tabung sinar katode pada Osiloskop
Untuk alat ukur yang dapat mendisplay grafik tegangan / arus listrik.
Sinar-X
Ditemukan oleh Wilhelm K. Rontgen (1845 – 1923) bulan November tahun 1895 dengan menggunakan elektron-elektron dikeluarkan dari katode dengan cara memanaskan katode (emisi termionik). Sinar ini oleh Rontgen disebut Sinar-X karena pada saat itu Rontgen belum mengetahui sifat sinar tersebut.
Tabung Sinar-X
Digunakan Rontgen untuk menemukan Sinar-X yang digunakan untuk memproduksi Sinar-X diciptakan oleh W.D. Coolige dari Lab General Electric tahun 1913.


makalah induksi elektromagnetik

makalah induksi elektromagnetik

Judul : Makalah Induksi Elektromagnetik
Isi :
Kata Pengantar, Bab I : Dinamo/Generator, Generator Arus Searah, Generator Arus Bolak-Balik, Generator Arus Bolak-Balik Dalam Praktek, Bab II : Transformator, Pengertian Transformator, Prinsip Kerja Transformator, Persamaan, Bab III :Transmisi Daya Listrik Jarak Jauh, Penyaluran Daya Listrik, Keuntungan Transmisi Tegangan Tinggi, Daftar Pustaka


Sekilas Isi :
1.1. GENERATOR ARUS SEARAH
Sebuah generator arus searah (DC) sederhana yang terdiri dari satu gelung dengan satu lilitan dan hanya memiliki satu cincin yang terbelah ditengahnya disebut cincin belah atau komutator. Salah satu belahan komutator selalu berpolaritas positif, dan belahan komutator lainnya berpolaritas negatif. Ini menyebabkan arus listrik induksi yang mengalir melalui rangkaian luar (lampu) selalu hanya memiliki satu arah, yaitu dari komutator berpolaritas positif melalui lampu ke komutator berpolaritas negatif. Arus listrik ini disebut arus searah.
Generator arus searah dapat menghasilkan ggl ke satu arah.
1.Cincin kolektor diputus dan disekat.
2.Ujung-ujung kumparan dipatrikan pada sebuah segmen kolektor.
3.Apabila kumparan telah berputar sebesar , selama putaran itu berlangsung terjadi ggl induksi yang arahnya tetap.
4.Pada saat mencapai sudut , sikat-sikat bersinggungan dengan isolator dan dalam rangkaian luar tidak ada arus listrik.
5.Dengan demikian, arus induksi yang dihasilkan pada rangkaian luar merupakan arus induksi searah.
Grafik ggl induksi yang dihasilkan oleh generator arus searah akan tampak seperti pada gambar berikut ini :

1.2. GENERATOR ARUS BOLAK BALIK
Sebuah generator arus bolak-balik (AC) sederhana yang hanya terdiri dari sebuah gelung. Sisi gelung CD yang ujungnya U1 selalu menempel pada cincin C1, dan sisi gelung EF yang ujungnya U2 selalu menempel pada cincin C2. Cincin U1 selalu bersentuhan dengan sikat S1 dan cincin C2 selalu bersentuhan dengan sikat S2.
Prinsip kerja generator arus bolak-balik ini adalah memutar gelung diantara pasangan kutub utara-selatan sebuah magnet sehingga timbul ggl induksi pada ujung-ujung gelung. Supaya gelung berputar searah jarum jam, maka pada sisi gelung yang dekat dengan kutub utara (gelung CD) harus mengalami gaya F keatas. Sesuai dengan kaidah tangan kanan kedua, maka arus induksi yang timbul pada sisi gelung CD haruslah dari C ke D. Dengan demikian arus induksi yang timbul pada gelung EF haruslah dari E ke F. Jadi, perjalanan arus listrik induksi pada rangkaian sehingga lampu pijar kecil menyala adalah dari gelung CDEF, ke ujung U2 ke sikat S2 melalui lampu pijar, ke sikat S1 ke ujung U1. Jika kita hanya memperhatikan rangkaian luar. Sikat S2 ke sikat S1, maka arus listrik mengalir melalui lampu dari sikat S2 ke sikat S1. Ini berarti sikat S2 lebih positif daripada sikat S1 atau sikat S2 berpolaritas positif dan sikat S1 berpolaritas negatif.
Karena setiap setengah putaran gelung, polaritas S1 dan S2 bergantian, maka arus listrik yang dihasilkan generator selalu berlawanan tanda setiap setengah putaran. Untuk membuat generator yang dapat menghasilkan arus listrik / induksi yang besar, dapat dilakukan empat cara sebagai berikut :
1.Memakai kumparan yang terdiri dari banyak lilitan.
2.Memakai magnet yang lebih kuat.
3.Melilit kumparan pada inti besi lunak (elektromagnet).
4.Memutar kumparan lebih cepat.
makalah kebijaksanaan fiskal dan moneter serta implikasinya

makalah kebijaksanaan fiskal dan moneter serta implikasinya

Judul : Makalah Kebijaksanaan Fiskal dan Moneter serta Implikasinya
Isi :
Kata Pengantar, BAB I : Pendahuluan, BAB II : Pembahasan, Masalah Dalam Implementasi, Indikator Dalam Implementasi Kebijaksanaan Moneter, Target Operasional, Tingkat Bunga, Jumlah Uang yang Beredar, Inflasi, Deregulasi Ekonomi, BAB III : Kesimpulan, Daftar Pustaka


Sekilas Isi :
2.1. Masalah Dalam Implementasi
Penentuan tujuan kebijaksanaan moneter seperti pertumbuhan inflasi serta neraca pembayaran yang sehat hanyalah merupakan salah satu bagian dari kebijaksanaan moneter. Masih banyak masalah yang perlu dipecahkan terutama dalam hal implementasinya.
Masalah tersebut mencakup :
a.bahwa penguasa moneter harus menentukan arah yang hendak dituju untuk mencapai sasaran kebijaksanaan. Seperti misalnya output, employment serta harga.
b.penguasa moneter harus menentukan bagaimana caranya mengatur / mengubah instrumen kebijaksanaan moneter. Seperti misalnya, cadangan minimum, politik diskonto, serta jual beli surat berharga. Agar supaya tujuan / sasaran kebijaksanaan moneter tercapai.

2.2 Indikator Dalam Implementasi Kebijaksanaan Moneter
Indikator kebijaksanaan moneter adalah variabel ekonomi yang memberikan informasi tentang gerakan / perubahan dalam sektor riil apakah sudah bergerak kearah sasaran yang diinginkan atau belum.
Pemilihan indikator merupakan pemilihan variabel moneter yang secara konsisten memberi informasi tentang pengaruh kebijaksanaan moneter terhadap perekonomian. Ini memerlukan adanya hubungan yang pasti antara indikator tersebut dengan tujuan / sasaran kebijaksanaan moneter. Perubahan sektor riil dapat diperkirakan dari adanya perubahan dalam indikator. Dengan melihat indikator ini dapat diperkirakan apakah arah kebijaksanaan moneter itu sejalan / menuju sasaran yang ingin dicapai atau tidak. Kalau tidak, penguasa moneter dapat mengubah instrumen kebijaksanaan moneter. Dengan demikian indikator ini memberikan informasi apakah sasarannya akan tercapai atau tidak. Biasanya variabel moneter yang dipakai sebagai indikator adalah tingkat bunga dan jumlah uang yang beredar.

2.3. Target Operasional
Target operasional adalah variabel ekonomi / moneter yang selalu diawasi tiap hari oleh penguasa moneter (Bank Sentral) dalam menjalankan kebijaksanaan jual beli surat berharga (open market operation). Syarat-syarat supaya sesuatu variabel dapat dipakai sebagai target operasional antara lain :
a.Bank sentral harus dapat mengukur target operasional ini dalam jangka yang relatif pendek.
b.Bank sentral harus dapat mengatur volume target operasional ini dengan cara merubah instrumen kebijaksanaan moneter.
c.Perubahan volume target operasional dari waktu ke waktu mempunyai pengaruh yang besar terhadap perubahan dalam variabel indikator.
Ada dua hipotesa utama yang mencoba menjelaskan tentang jalur pengaruh kebijaksanaan moneter terhadap kegiatan ekonomi, yaitu :

Makalah Firqoh Muktazilah

Makalah Firqoh Muktazilah

Judul : Makalah Firqoh Muktazilah Agama Islam
Isi :
Pendahuluan, Pengertian Firqoh Muktazilah, Pendiri Firqoh Muktazilah, Sejarah Pendirian Firqoh Muktazilah, Doktrin Ajaran Firqoh Muktazilah, Pendapat Penulis, Penutup


Pendiri Firqoh Muktazilah ini adalah Wasil Bin Ata’. Ia lahir pada tahun 81 H di Madinah, dan wafat pada 131 H di Basrah. Wasil Bin Ata’ belajar hukum fiqih pada seorang guru yang bernama Hassan Al Basrah. Walaupun demikian Wasil Bin Ata’ mempunyai pendapat yang berbeda dari gurunya tentang mukmin yang melakukan dosa besar. Wasil Bin Ata’ berpendapat mukmin yang melakukan dosa besar tetapi tidak bertaubat, maka orang itu sudah tidak lagi mukmin, tetapi juga tidak kafir.

Sejak terjadi perbedaan paham dengan gurunya, yaitu Hassan Basri, maka Wasil Bin Ata’ memisahkan dirinya dengan mengadakan kelompok pendidikan sendiri di salah satu bagian di Masjid Basrah. Kelompok Wasil Bin Ata’ inilah yang dinamakan Firqoh muktazilah (orang-orang yang memisahkan diri). Paham Muktazilah sangat menonjolkan pemikiran akal merdeka dari pada tuntunan agama. Menurut Al Baghdadi, Wasil dan temannya ‘Amr Ibn ‘Ubaid Ibn Bad menamakan kaum Muktazilah karena mereka menjauhkan diri dari faham umat Islam tentang soal orang yang berdosa besr. Kata I’tazala yang terdapat dalam Al Qur’an mengandung arti menjauhi yang salah dan tidak benar dan dengan demikian kata Muktazilah mengandung arti pujian. Selanjutnya Ia mengatakan adanya hadist Nabi yang mengatakan bahwa umat akan terpecah menjadi 73 golongan dan yang paling patuh dan terbaik dari seluruhnya adalah golongan Muktazilah. Sebenarnya nama Muktazilah memang sulit, berbagai pendapat dimajukan ahli-ahli tetapi belum ada kata sepakat, yang jelas ialah nama Muktazilah sebagai designatic bagi aliran teologi rasionil dan liberal dalam Islam.